Salah satu bagian dari handphone yang sering mengalami kerusakan adalah bagian untuk mengisi daya atau charger. Bukan hanya port charger yang tersambung dengan kabel charger, namun juga port charger yang ada di handphone itu sendiri juga rentan rusak.
Jika yang mengalami kerusakan adalah pada bagian kabel charger mungkin akan sangat gampang sekali dengan membeli kabel baru. Namun jika yang mengalami kerusakan adalah port charger di handphone maka akan membutuhkan perbaikan dengan cara membongkar handphone tersebut.
Memang biaya perbaikan untuk sebuah port charger handphone tidak mahal, bahkan untuk sebuah handphone seharga 1 jutaan hanya membutuhkan ongkos perbaikan tidak sampai 100 ribu rupiah. Namun yang jadi masalah adalah seringkali setelah handphone dibongkar biasanya sudah tidak nyaman untuk digunakan dan terlihat tidak rapi.
Apalagi jika handphone seharga 3 jutaan keatas pasti akan terasa sekali bedanya jika sudah dibongkar. Maka dari itu ada beberapa cara untuk mencegah port charger handphone agar tidak cepat rusak, yaitu :
- Selalu gunakan kabel yang original sesuai merk dan tipe handphone
- Hati-hati dalam memasang maupun melepas kabel charger
- Jangan terlalu sering pasang dan lepas kabel charger
- Gunakan wireless charger jika handphone yang digunakan sudah support wireless charger
Dengan menggunakan wireless charger maka sudah tidak perlu lagi khawatir port rusak, karena sudah tidak ada lagi kabel yang terpasang ke handphone. Jadi yang beresiko rusak hanya wireless charger saja dan tidak beresiko untuk untuk membongkar handphone lagi.
Untuk menggunakan wireless charger memang harus dipastikan dulu apakah handphone tersebut sudah support atau belum. Caranya adalah dengan membaca di buku panduan atau mencari di google maupun di gsmarena.com dan perhatikan di bagian battery atau charging apakah tersedia fitur wireless charging.
Sebagai contoh adalah Apple Iphone 8 Plus di gsmarena.com disebutkan sudah memiliki Qi Wireless Charging. Kenapa ada Qi ? Ya karena Qi adalah sebuah standar wireless charging. Jadi ketika akan membeli sebuah wireless charger pastikan juga harus support dengan handphone yang digunakan harus sama-sama sesuai standar Qi Wireless Charging.
Di beberapa toko online sudah banyak yang menjual Qi Wireless Charger dengan beragam harga dari yang paling murah sudah di bawah 100 ribu rupiah sampai di atas 500 ribu rupiah. Apa yang membedakan ? Yang jelas merk terkenal pasti harganya lebih mahal. Dan wireless charger berharga murah biasanya tidak support fast charging, pastinya untuk mengisi daya akan sangat lama sekali.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar